Negeri Tanpa Batas

Share to :

Negeri ini sangat luas
Negeri tanpa batas
Dan tanpa tapal batas…
Membuat semua mudah lepas

Bukan hanya tanpa batas
Tapi juga tanpa pengawas
Apapun bisa bebas
Dari narapidana sampai pulau pun lepas

Alangkah lucunya negeri ini
Negeri yang kaya penghuni
Beragam budaya dan seni
Banyak corak warna warni

Memang tidak mudah menata negeri ini
Tapi kalau semua mau tahu diri
Pemimpin mau peduli
Aparat dan rakyat disiplinkan diri
Nyaman lah kita di sini

Aku coba renungkan diri
Mungkinkah ini salahku sendiri
Atau kita semua harus instropeksi diri
Apa sesungguhnya yang terjadi di negeri ini

Persoalan tak kunjung henti
Musibah dan fitnah silih berganti
Mana harum melati negeri ini
Mana indah & cantiknya anak bangsa ini
Mana pemimpin sejati yg peduli anak negeri

Oh negeri ini…
Kami cinta padamu pertiwi…
Kami ingin belajar mengasihi
Kami ingin belajar peduli
Kami ingin belajar tahu diri
Kami ingin temukan jati diri
Sebagai anak bangsa di negeri sendiri…
Yang ingin bangkit benahi diri…

Picture of admin

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sign up for our Newsletter